Untuk mengeklaim halaman artis Anghami-mu, buka artist.anghami.com dan ikuti rangkaian langkah berikut:
- Akses artist.anghami.com,
- Klik 'Claim your Profile' (Klaim Profil Kamu),
- Cari "Artist Name" (Nama Artis) atau gunakan "Artist Link" (Tautan Artis) milikmu, klik "Go" (Buka),
- Klik nama tersebut dari menu turunan yang ditampilkan,
- Tinjau informasi artis-mu dan klik "Next" (Berikutnya),
- Masukkan nama depan di bagian "First Name" dan nama belakang di bagian "Last Name" (sesuai yang tertera di paspor-mu),
- Masukkan Email dan Nomor Telepon,
- Masukkan Kata Sandi-mu (minimal 6 karakter dan 2 nomor).
- Kamu akan menerima email verifikasi di kotak masuk email-mu. Jangan lupa cek juga email tersebut di folder Spam ya. Klik tautan yang ada di email tersebut untuk memverifikasi email-mu,
- Masukkan kode yang kamu terima via SMS untuk memverifikasi nomor telepon-mu,
- Klik 'Claim my Profile' (Klaim Profil Saya).
Pengajuan klaim akan ditinjau dalam waktu 2 hari kerja dan kamu akan diberi tahu tentang status akunmu melalui email ya.
Sign Up